Sekali, Sepasang jejak kita tertinggal
Menjauh dan kian jauh
Mengembun di atas patera kenangan
Tapi tidak dengan harapan kita
Biarlah dia mengendap
Lalu beku,
Tetap dan menetap
Di sela waktu yang merambat
Kita harus seperti mereka
Seperti Ra Kartini
Walau di kekang
Selalu kokoh pada harapannya
Juga tetap subur juangnya
Dan, harapan itu berwujud emansipasi terikat di setiap rongga pikir
Lalu,
Terpahat dalam sikap
Terejawantah dalam tindak