Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Hari Lahir Pancasila, Refleksi di Tengah Pandemi

10 Juni 2020   16:07 Diperbarui: 10 Juni 2020   16:10 70 0
konsideran menimbang pada Keputusan Presiden Nomor 24 Tahun 2016 tentang Hari Lahir Pancasila yang ditetapkan pada setiap tanggal 1 Juni, disebutkan bahwa pancasila sebagai dasar dan ideologi Negara Republik Indonesia harus diketahui asal usulnya oleh bangsa Indonesia dari waktu ke waktu dan dari generasi ke generasi, sehingga kelestarian dan kelanggengan Pancasila senantiasa diamalkan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Untuk pertama kalinya Pancasila sebagai dasar Negara diperkenalkan oleh Ir. Soekarno, Anggota Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) di depan sidang BPUPKI pada tanggal 1 Juni 1945, yang dipimpin oleh dr. KRT Radjiman Wedyodiningrat yang telah menyelenggarakan persidangan pertamanya dari tanggal 29 Mei sampai dengan 1 Juni 1945 dengan agenda sidang membahas dasar negara Indonesia merdeka.Rumusan Pancasila 1 Juni 1945, rumusan Piagam Jakarta tanggal 22 Juni 1945 hingga rumusan final tanggal 18 Agustus 1945 adalah satu kesatuan proses lahirnya Pancasila sebagai Dasar Negara. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun