Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Lagi, Hak Guru Dipermainkan

28 Desember 2010   07:01 Diperbarui: 26 Juni 2015   10:18 220 0

Saya sedang silaturahmi ke kakak ipar saya yang mengajar di sebuah SMP NEGERI di Grabag, Magelang, Jawa Tengah.

Dari hasil perbincangan, kakak ipar saya yang mengajar di sebuah SMPN GRABAG tersebut, meskipun sudah lulus sertifikasi guru, hingga saat tulisan ini dibuat, selama tahun 2010, belum menerima tunjangan sertifikasi guru yang seharusnya sudah diterima beberapa kali selama 2010. Terakhir kakak ipar saya menerima tunjangan sertifikasi bulan Desember 2009.

Mendengar hal tersebut saya sangat prihatin,”Mengapa masih terjadi?”.

Sepengatahuan saya, tunjangan sertifikasi memang tidak turun setiap bulan. Tapi saya yakin tidak mungkin tidak turun selama satu tahun. Aneh sekali.

Guru adalah agen perubahan. Kalau mau generasi muda Indonesia berubah pola fikirnya, alangkah bijaksana tidak mempermainkan hak yang seharusnya menjadi hak mereka. Kalau mau sertifikasi guru memberikan dampak bagi para siswa-siswi, perlakukan para guru dengan semestinya.

Hal yang memprihatinkan ialah tempat dimana kakak saya mengajar ialah SMPN yang berstandar nasional (SSN). @Ayo kita menulis.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun