Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Pengertian dan Jenis-Jenis KTI

21 Oktober 2024   18:24 Diperbarui: 21 Oktober 2024   18:50 48 0
Halo semuanya, apakah kalian semua tau apa itu KTI atau Karya Tulis Ilmiah?, jadi Karya tulis ilmiah adalah sebuah laporan tertulis dan diterbitkan yang berisi mengenai pemaparan hasil penelitian atau pengkajian yang dilakukan oleh seseorang atau sebuah tim dengan menggunakan kaidah dan etika keilmuan yang dikukuhkan dan ditaati oleh masyarakat keilmuan. Berikut merupakan pengertian dari Karya Tulis Ilmiah, di dalam Karya Tulis Ilmiah sendiri ada juga beberapa jenis-jenisnya yaitu:

  • Laporan, karangan yang dibuat setelah melakukan eksperimen dan penelitian,
  • Makalah, memuat pemikiran tentang masalah atau topik berdasarkan data lapangan yang ditulis secara sistematis dengan analisis yang logis dan objektif,
  • Artikel, artikel ilmiah adalah makalah yang mengalami variasi dan adaptasi tertentu berdasarkan aturan media yang menerbitkannya dan ada juga artikel ilmiah populer adalah artikel ilmiah yang ditulis dengan gaya bahasa populer,
  • Usulan Penelitian/Proposal, merupakan sebuah rancangan kegiatan atau kerja yang disusun secara sistematis dan terperinci,
  • Skripsi, karya tulis ilmiah hasil penelitian yang dibuat secara sistematis dan menggunakan metode ilmiah yang biasanya di buat oleh mahasiswa S1 di bawah pengawasan pembimbingnya.
  • Tesis, karya tulis ilmiah hasil penelitian yang dibuat secara sistematis dan menggunakan metode ilmiah yang biasanya di buat oleh mahasiswa S2 di bawah pengawasan pembimbingnya.
  • Disertasi, karya tulis ilmiah yang lebih mendalam yang dibuat secara sistematis dan mandiri berdasarkan metode ilmiah dalam rangka memberikan rangka sumbangan baru atau penemuan baru,
  • Buku Pelajaran Dan Buku Pengayaan, buku pelajaran adalah buku yang memuat mengenai bahan ajaran dan buku pengayaan adalah buku yang memuat materi pelajaran untuk memperkaya bahan ajaran.
KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun