Tubuh ini sedikit tersentak dan langsung terbangun ketika suara alarm yang begitu nyaring terdengar dari smartphone saya, terlihat di layar waktu sudah menunjukkan pukul 02.30 pagi. Dengan sisa-sisa kekuatan yang ada, saya mencoba mengumpulkan tenaga untuk bisa bergerak dari kasur yang terasa berat untuk ditinggalkan, suasana bertambah berat karena diluar sana sayup-sayup terdengar rintik hujan, sungguh sebuah momen yang pas untuk memejamkan mata sambil memeluk guling, hehe.. Tapi apa mau dikata, di minggu pagi itu saya sudah memiliki janji untuk menghadiri sebuah acara yang dihelat di komplek wisata Candi Prambanan. Estimasi perjalanan dari kos menuju candi prambanan adalah 22 km atau sekitar 40 menit, maka dari itu saya segera berangkat karena jam 03.30 WIB harus sudah sampai lokasi.
KEMBALI KE ARTIKEL