Bagi mahasiswa, “nugas” di kafe adalah hal yang umum. Banyak mahasiswa lebih memilih kafe sebagai alternatif tempat belajar dibandingkan tempat lainnya, karena suasana di kafe lebih santai dan tidak terlalu formal. Saat mengerjakan tugas di kafe, mahasiswa bisa menikmati secangkir kopi sambil menikmati suasana baru yang dapat meningkatkan produktivitas. Alunan musik lembut dan aroma kopi yang khas menciptakan suasana rileks dan membantu mahasiswa untuk tetap fokus, sehingga dapat menjadi motivasi untuk menyelesaikan tugas dengan lebih baik.