Otok-otok(Rumput Mutiara) adalah gulma pertanian yang ada di kawasan toba samosir yang banyak tumbuh sebagai gulma pertanian yang kurang dimamfaatkan, tanaman ini dikenal sebagai Rumput Mutiara dengan nama latin  H. corymbosa L. merupakan salah satu spesies dari Hedyotis (marga), Rubiaceae (keluarga), Rubiales (ordo), Dicotyledoneae (kelas), Angiospermae (subbagian), dan Spermatophyta (Divisi).tidak sedikit masyarakat menggunakan tanaman ini sebagai obat luar bila terkena luka, misalnya bila tangan kita terluka akibat benda tajam maka dapat diobati dengan adanya perasan dari tanaman ini membuat luka akan mudah tertutup, kandungan Rumput mutiara yang berperan sebagai obat luka adalah asam oleat yang memberikan efek menginduksi apoptosis dan mereduksi bekas luka.selain asam oselat rumput mutiara juga mengandung senyawa lain dimana berdasarkan studi fitokimia pada Hedyotis corymbosa L.,mengandung beberapa flavonoid, terpenoid, dan glikosida hadir, seperti asam ursolat, asam oleanolat, dan gamma sitosterol (Noiarsa, dkk.,2008).
KEMBALI KE ARTIKEL