Einstein pernah berkata bahwa: "Hal terpenting adalah jangan berhenti bertanya. Ketertarikan atau rasa ingin tahu memiliki alasannya sendiri untuk hadir."Pepatah Einstein tersebut telah menginspirasi dunia pendidikan dengan sebuah kesadaran mengenai pentingnya peran aktivitas bertanya dalam proses pembelajaran. Pertanyaan dari seorang siswa dapat berupa ketertarikan yang berasal dari rasa ingin tahu terhadap apa yang akan dan/atau sedang dipelajarinya. Lebih jauh dari itu, pertanyaan siswa yang dapat difasilitasi dengan baik oleh guru dapat membuka jalan belajar siswa, akan menumbuhkan motivasi belajar yang tinggi yang selama ini digadang-gadangkan sebagai modal awal bagi suksesnya ketercapaian tujuan pembelajaran.