Mohon tunggu...
KOMENTAR
Olahraga

Cerita dari Sea Games Palembang: Menyulap Rawa Menjadi Sport Centre

8 November 2011   03:52 Diperbarui: 25 Juni 2015   23:56 395 0

Salah satu cerita yang menarik adalah pemilihan tempat pembangunan venue yaitu di Jakabaring. Jakabaring adalah wilayah di seberang ulu atau di daerah hulu Sungai Musi. Pembangunan di wilayah hulu memang tertinggal di banding dengan wilayah hilir. Perlahan wilayah hulu terutama Jakabaring mulai ramai terutama setelah kantor – kantor pemerintahan dipindahkan ke sana. Menyusul pembangunan perumahan yang semakin benyak membuat wilayah ini terasa perkembangannya.

Jakabaring dahulu adalah daerah sepi dan ditakuti. Sebagian besar wilayahnya adalah rawa. Image sebagai wilayah sepi dan rawan kejahatan melekat pada Jakabaring. Hal ini diamini oleh masyarakat sekitar hingga muncul istilah Jakabaring sebagai “tempat jin membuang anak”. Pembangunan yang belum merata di sepanjang jalan membuat ada beberapa titik yang masih gelap gulita kala malam tiba. Tidak ada rumah - rumah ataupun gedung, hanya rawa kosong. Daerah inilah yang masih menakutkan. Semoga dengan semakin banyaknya sarana yang dibangun akan mampu merubah kehidupan dan image yang terlanjur melekat.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun