Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud Pilihan

Meneropong Infrastruktur PU Melalui Perpustakaan Kementrian PU

26 Mei 2014   02:15 Diperbarui: 23 Juni 2015   22:07 137 1


Dulu, sekitar tahun 1977 an saya mengenal PU sebagai tukang angkut sampah dan membetulkan jalan. Dan bahkan sampai hari ini pun image PU hanya dikenal oleh sebagian besar masyarakat Indonesia sebagai tukang membetulkan jalan. Setiap ada jalan yang rusak atau melihat tumpukan sampah PU lah yang selalu disalahkan. Berbagai kalimat negatif dilontarkan pada PU karena dianggap tidak becus dalam mengurus kepentingan masyarakat, terutama masyarakat kelas bawah.Pokoknya PU selalu menjadi imbas kesalahan dalam hal pemerataan pembangunan. Ada dua pertanyaan yang tersimpan dalam hati saya, apakah memang demikian adanya ? Benarkah semua itu ? Untuk mendapat jawaban yang pasti dari pertanyaan tersebut, sayapun mendaftarkan diri pada acara yang diadakan oleh Kompasiana. Saya berharap bahwa pertanyaan tersebut dapat terjawab sehingga sayapun dapat menginformasikannya bagi masyarakat Indonesia.

Acara rutin yang digelar oleh Kompasiana ini bertajuk “Nangkring Kompasiana Bareng Kementrian PU” dengan mengangkat tema : Mengenal Infrastruktur PU Lewat Perpustakaan Kementrian PU.Membaca tema tersebut saya serasa diguyur hujan setahun, karena tema tersebut sangat mengena dengan apa yang selama ini terpendam. Acara tersebut diselenggarakan pada tanggal 27 April 2014 bertempat di Gedung Heritage tepatnya di Ruang Perpustakaan Multimedia KementerianPU, Jl. Pattimura 20, Kebayoran Baru Jakarta Selatan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun