Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

SMK N 1 Lahat Peringati HUT Ke-58 Ini Harapanya

13 Oktober 2023   12:47 Diperbarui: 13 Oktober 2023   12:51 225 0
SMK N 1 Lahat Gelar HUT Ke-58
Lahat - Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Lahat Memperingati Hari Ulang Tahun yang ke-58 Tahun sekaligus Menggelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila, Minggu 1 Oktober 2023.

Dalam acara itu nampak raut bahagia yang di pancarkan dari semua Guru dan murid yang terlibat dalam perayaan HUT SMK N 1 Lahat yang ke -58 Tahun.

Dalam wawancara, Kepala Sekolah SMK N 1 Lahat Misniati SPd mengatakan, Alhamdulillah Hari ini Memperingati HUT SMK N 1 Lahat Yang Ke 58 Tahun yang jatuh Pada Tanggal 30 September 2023.

Dirinya mengatakan, Selain peringatan HUT SMK N 1 Lahat, Hari ini sekaligus digelar Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila.

" Dalam momen HUT SMK N 1 Lahat Yang Ke-58 tahun ini kami berharap kedepanya bisa semakin maju, Makin banyak prestasi"  Ujarnya.

Selain itu, dirinya juga mengatakan peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini juga untuk mengingatkan masyarakat soal ideologi Pancasila yang tak bisa digantikan oleh paham apapun. Pada tahun ini, tema yang diusung dalam Upacara Hari Kesaktian Pancasila adalah "Pancasila Pemersatu Bangsa menuju Indonesia Maju, Ujarny

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun