Mohon tunggu...
KOMENTAR
Filsafat

Rabi'ah Al Adawiyah : Sang Pencinta Tuhan

20 April 2012   10:08 Diperbarui: 25 Juni 2015   06:22 3228 2

Bagi kaum sufi, mensucikan hati dan pikiran adalah sebuah jalan yang tak boleh dilanggar agar mata bathinnya senantiasa ada dalam pencerahan. Setiap saat ada dalam keadaan Tuhan mencintainya dan ia pun mencintai Tuhan dengan sepenuh jiwanya, sepenuh hatinya. Tak ada yang lebih dicintai kecuali Tuhan itu sendiri. Tuhan sebagai tujuan dan Tuhan adalah sesuatu yang final dalam kehidupannya. Cinta dan kasih sayang Illahi itu kemudian ia refleksikan dalam mencintai dan mengasihi makhluk-makhluk Tuhan lainnya, berdzikir dan beribadat siang dan malam.

Warna aliran sufi cinta Illahi ini dibawa oleh Rabi’ah al Adawiyah. Ia dianggap sebagai pendiri sufi yang mengembangkan totalitas kecintaan pada Allah. Cinta Rabi’ah kepada Tuhannya memiliki keunikan tersendiri. Ia memiliki komunikasi transendental yang sangat halus dan peka. Bahasa cintanya bukan hanya menghujam dan menggetarkan siapa pun yang membacanya, namun juga membawa pada pengembaraan spriritual yang jauh melebihi batas langit.

Rabi’ah al Adawiyah lahir di Basrah pada tahun 95 H (714 M) dan meninggal di Jerussalem pada tahun 185 H (796 M). Ia terlahir dari keluarga yang saleh dan zuhud. Kematian ayahnya dan bencana kemarau panjang membuatnya hidup terlunta-lunta dan terpisah dari saudara-saudaranya. Inilah yang menyebabkan Rabi’ah kemudian Rabi’ah dijual oleh perampok dan dijadikan budak.

Kesengsaraan, kepedihan dan buruknya kehidupan yang dialaminya tidak membuat ia menjadi kufur. Ia menjadikan semuanya sebagai jalan mendekatkan diri kepada Yang Maha Suci. Ia membersihkan seluruh jiwanya dan ridha terhadap apa yang ia alami dengan segala suka dukanya akhirnyamembuat antara kepedihan dan kebahagiaan dimata Rabi’ah tak ada beda. Yang terpenting baginya adalah cinta dan ridha dari Tuhan itu sendiri.

Yaa.. Tuhan, lenganku telah patah

Aku merasa penderitaan yang hebat atas segala yang menimpaku

Aku akan menghadapi segala penderitaan itu dengan sabar

Namun aku masih bertanya-tanya

Dan mencari-cari jawabannya

Apakah Engkau ridha akan aku

Ya Allah….Ya Allah…

O’ Tuhan..inilah yang selalu mengganggu langit pikiranku.

Rabi’ah al Adawiyah senantiasa menetralisir seluruh luka-luka dunia dan kepedihan dirinya dengan berdzikir. Dengan lembut ia berkata pada Tuhannya :

Tuhanku,

Tenggelamkan diriku ke dalam lautan keikhlasan mencintai-Mu

Hingga tak ada sesuatu yang menyibukanku

Selain berdzikir kepada-Mu

Di malam hari, ketika hampir semua manusia terlelap tidur, maka Rabi’ah al Adawiyah terjaga. Bagi Rabi’ah inilah saat-saat yang terindah berasyik masyuk dengan sang Maha Raya.

Tuhanku, bintang gemintang berkelip-kelip

Manusia terlena dalam buai tidur lelap

Pintu-pintu istana pun telah rapat

Tuhanku, demikian malam pun telah berlalu

Dan siang datang menjelang

Aku menjadi resah dan gelisah

Apakah persembahan malamku Engkau terima ?

Hingga aku berhak mereguk bahagia

Ataukah itu kau tolak, hingga aku dihimpit duka

Demi ke-Maha Kuasaan-Mu

Inilah yang selalu kulakukan

Selama Kau beri aku kehidupan

Demi Kemanusiaan-Mu

Andai Kau usir aku dari pintu-Mu

Aku tak akan pergi berlalu

Karena cintaku pada-Mu sepenuh kalbu

Sesungguhnya, banyak sekali lantunan-lantunan syahdu dari Rabi’ah Al Adawiyah kepada Tuhannya yang mungkin melampaui batas perasaan, sensitivitas ruhani kebanyakan orang yang hatinya terikat pada gravitasi bumi, sangat duniawi. Sedangkan bagi Rabi’ah, lapar dan dahaga itu adalah kepada Tuhan itu sendiri. Jalaluddin Rumi berkata, “..sungguh sangat kasihan seseorang yang ingin mencapai laut hanya terpuaskan oleh secangkir air..” Bagi Rabi’ah maupun Rumi, cinta hakiki adalah Allah itu sendiri. Sedangkan cinta sesama, diantara manusia dianggap sebagai sesuatu yang dipinjamkan Tuhan itu sendiri, seperti yang dikatakan oleh Rumi, “Seseorang harus mencari kepuasan Tuhan, bukan kepuasan manusia. Karena kepuasan, cinta, simpati, dipinjamkan kepada manusia dan ditempatkan disana oleh Tuhan.”

Mungkin inilah syair yang paling popular dan syair puncak perasaan Rabi’ah al Adawiyah yang sangat menghujam kerasnya seluruh dinding-dinding hati dan mengguncangkan seluruh perasaan :

Yaa..Allah..

Jika aku menyembah-Mu karena takut neraka,

bakarlah aku di dalamnya

Dan jika aku menyembah-Mu karena berharap surga,

campakkan aku darinya

Tetapi, jika aku menyembah-Mu demi Engkau semata

Janganlah Engkau tutup keindahan wajah-Mu

yang abadi untukku

Entahlah, setiap membaca syair-syair Rabi’ah al Adawiyah maupun Jalaluddin Rumi, jiwa saya seakan menjadi kerdil. Saya selalu merasa terlempar kesebuah lembah yang asing, dimana saya tak pernah mengerti lagi tentang peta diri ada dimana. Begitu jauh untuk berjalan berpeluk dan bergandeng dengan mereka. Antara saya dan Rabi’ah serta Rumi, seperti dalam posisi : Saya ada di dasar jurang yang maha dalam dan mereka ada di atas langit tak berbatas. Alangkah bedanya. Alangkah jauhnya. Tetapi saya melihat seberkas cahaya dari keduanya.

____________

Bandung, Jum’at, 20 April 2012

Senarai rujukan :

1. Sururin, Rabi’ah Al Adawiyah, Hubb Al-Illahi, Jakarta, PT RajaGrafindo,2000.

2. Jalaluddin Rumi, Yang Mengenal Dirinya YangMengenal Tuhannya, Bandung, Pustaka Hidayah, 2001

3. www.dwikisetiyawan.wordpress.com : Puisi-puisi Sufi Rabi’ah Al Adawiyah.

4. Sumber gambar : www.dyahnorma.multiply.com

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun