Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Alam & Tekno

Pentingnya Kemampuan Representasi Matematis Siswa Pada Pembelajaran Matematika

27 Juni 2023   16:45 Diperbarui: 27 Juni 2023   16:53 534 0
Pendidikan merupakan suatu tolak ukur dalam mencapai keberhasilan di masa mendatang. Pendidikan bertujuan untuk menumbuhkembangkan potensi-potensi dasar manusia guna diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga bagian yang sangat penting untuk menjadi fokus pemerintah agar mutu pendidikan menjadi berkembang lebih baik, serta masyarakat diharapkan ikut serta dalam mendukungnya. Akan tetapi, masih banyak masyarakat yang belum mengetahui fungsi dan tujuan pendidikan. Matematika masih terkenal dikalangan siswa merupakan salah satu mata pelajaran yang cukup sulit. Indikasi permasalahan di Indonesia adalah rendahnya kemampuan siswa terhadap pembelajaran matematika. Salah satu kejadian yang menunjukan rendahnya kemampuan matematika siswa di Indonesia, ketika siswa diminta untuk mengerjakan soal-soal cerita, namun siswa akan merasa bingung dan kesulitan sehingga mudah menyerah dalam menyelesaikan permasalahan di soal cerita tersebut. Kejadian seperti ini sering terjadi pada saat pembelajaran matematika siswa hanya terbiasa menyelesaikan soal-soal yang berhadapan langsung dengan rumus dan angka. Siswa tidak terbiasa mengikuti konstuksi sendiri dalam bernalar dan mengembangkan ide-idenya secara matematis. Dari hal demikian berdampak pada kemampuan matematika yang rendah khususnya pada permasalahan kemampuan representasi matematis.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun