Temuan gua atau ceruk alam yang berada di desa Makmaker Bo Distrik Oridek, Kabupaten Biak Numfor, Provinsi Papua dapat memberikan gambaran tentang pola kehidupan masyarakat masa lampau dalam berinteraksi dengan sesamanya maupun dengan lingkungan alamnya. Hal menarik dari penelitian yang dilakukan terhadap gua-gua atau ceruk alam yang berada di Desa Makmaker Bo adalah dengan ditemukannya salah satu temuan arkeologi berupa fitur (seni cadas) yang dibuat dengan teknik pahat.