Pelatihan ini dimulai dengan penjelasan singkat tentang pentingnya mengolah potensi lokal seperti pisang menjadi produk yang memiliki nilai jual lebih tinggi. Selanjutnya, para mahasiswa KKN memandu peserta melalui setiap tahap pembuatan banana chips. Proses diawali dengan pemilihan pisang yang berkualitas baik. Pisang kemudian diiris tipis-tipis menggunakan alat pengiris yang telah disiapkan.
Setelah diiris, pisang direndam dalam air garam sebentar untuk menjaga warna dan rasa. Tahap berikutnya adalah penggorengan. Pisang yang telah diiris tipis dan direndam, digoreng dalam minyak panas hingga berwarna keemasan dan kering. Para mahasiswa memberikan tips agar banana chips tetap renyah, yaitu dengan menjaga suhu minyak agar tetap stabil dan tidak terlalu panas. Setelah digoreng, banana chips didinginkan sebentar sebelum dikemas dalam plastik kedap udara untuk menjaga keawetannya.