Dalam patroli dialogis bertajuk komunikasi sosial (komsos) tersebut Sertu Abdul Samad, Babinsa Kelurahan Keputran ini melaksanakan patroli malam di Jl. Grudo, RT 07 RW 01, Kelurahan Dr. Soetomo, Selasa (14/5/2019) malam.
Kepada masyarakat sekitar, Sertu Abdul Samad mengimbau kepada masyarakatnya agar tetap waspada terhadap aksi-aksi kriminal yang tidak dapat diprediksi.
"Saya tekankan lagi bahwa setiap aksi kejajatan itu terkadang ada yang tidak bisa diprediksi," pesan Sertu Abdul Samad.
Untuk itu harap Samad, warga diminta untuk terus meningkatkan kewaspadaan utamanya jika di malam hari.
"Wajib waspada jika di malam hari," imbau anak buah Mayor Inf M. Budi Utomo tersebut. (Eriek)