Neymar menjadi pemain bintang teranyar yang memutuskan untuk berlabuh ke Liga Arab Saudi. Dirinya ditebus Al-Hilal dari PSG dengan mahar 90 juta euro atau jika dirupiahkan setara dengan Rp1,5 triliun. Mahar tersebut memang lebih rendah dari harga Neymar yang harus ditebus PSG dari Barcelona yakni senilai Rp3,3 triliun pada 2017 silam. Namun gaji yang diperoleh Neymar di Al-Hilal jelas jauh lebih tinggi dibanding saat dirinya berseragam PSG.
KEMBALI KE ARTIKEL