Menyimak artikel dari Mas Isjet (Iskandar Zulkarnaen) tentang penukaran mata uang Dolar di sebuah
money changer, saya tergelitik untuk segera menulis apa yang akhir-akhir ini bercokol di dalam kepala. Sebagaimana orang lain, saya juga mencermati penurunan nilai mata uang kita Rupiah, terhadap Dolar AS. Masalahnya, nilai Rupiah terus menerus melorot, dan tak tahu kapan bisa pulih kembali. Hal ini berarti bahwa gonjang ganjing perekonomian di Indonesia akan semakin membesar dan menimbulkan kecemasan yang berkepanjangan.
KEMBALI KE ARTIKEL