Mohon tunggu...
KOMENTAR
Film Pilihan

Review Film "The Translator"

1 November 2022   14:54 Diperbarui: 1 November 2022   15:06 782 7
Di dunia ini tidak ada yang mau kehilangan orang yang disayangi, terutama akibat perang, pengkhianatan, ketidaksetiaan dan ada kalanya keberanian itu datang pada saat yang diperlukan semuanya terangkum dalam review film thriller The Translator.

Film terbaru dari duo Sutradara Suriah yang terkenal yaitu Rana Kazkaz dan Anas Khalaf, dimana sebelumnya mereka sudah pernah bekerjasama dalam proyek film pendek yang berjudul Mare Nostrum, film ini sukses hingga meraih banyak penghargaan. Lalu seperti apa serunya film The Translator ini? inilah review saya.

Kisah film ini berlatar diawal revolusi Suriah tahun 2011 dimana terjadi unjuk rasa damai di kota Damaskus, masyarakat berharap akan banyak perubahan  pada reformasi politik, terutama hak asasi manusia yang berakhir dengan banyaknya penangkapan para aktivis dan orang hilang.
Dalam film ini juga terlihat bagaimana kegagalan Dewan keamanan PBB saat mengatasi konflik gelombang protes damai dan kudeta yang terjadi di negara tersebut.

Kehidupan yang tenang di Australia dijalani oleh Sami Najjar (Ziad Bakri) seketika berubah saat mengetahui bahwa sang adiknya yang bernama Zaid ditangkap oleh rezim Bashar al-Assad di kota Damaskus, Hatinya luluh lantak karena sebelumnya rezim ini sudah menangkap ayah dan ibunya. Dengan tekad bulat sami berusaha untuk menyelamatkan sang adik, walau masuk ke negara Suriah dengan cara yang tidak biasa, hal ini terjadi karena perbuatan sami sebelumnya di negara kelahirannya tersebut.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun