"Badannya agak panas dari tadi,"
Beberapa hari lalu adik laki-laki Saya demam, dan badannya agak panas. Saya pun menyarankan untuk membalurkan bawang merah yang diiris dan ditambah minyak masak yang belum dipakai. Tentu saja dengan tujuan agar panasnya bisa segera turun.
Alhamdulillah sih, panasnya bisa berangsur-angsur turun, tapi batuknya belum sembuh. Mengapa hal demikian terjadi? Itu penyebabnya karena makanan yang dibelinya di luar, yakni es dan gorengan untuk berbuka puasa. Sebenarnya di rumah sudah ada kolak ubi, tapi seleranya mau yang digoreng dan nyegerin tenggorokan. Alhasil, setelah berbuka dengan gorengan dan es, pelan-pelan tenggorokannya nggak nyaman dan akhirnya batuk.