Jauh di tengah kota, dimana kemeriah Natal sudah terasa, ada pohon-pohon Natal yang indah dan megah di Mall-Mall, di kantor dan dirumah-rumah umat Kristiani. Namun tidak ada pohon Natal di sudut rumah Sang Bunda, untuk membeli hiasannya saja dia tak mampu.
Jauh-jauh hari para ibu-ibu sudah menyiapkan hidangan dan kue Natal di meja. Namun toples kuenya masih kosong dan terasa perih ketika sang anak bertanya, " tidakkah bunda membuat kue kering seperti biasanya?"
Jauh di lubuk hatinya, sang bunda berdoa, "Ya Tuhan aku hanya meminta damai Natal di hatiku, jangan biarkan Natal ini berlalu dengan kesedihan."