Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Puisi : Jelita

25 Mei 2022   19:23 Diperbarui: 25 Mei 2022   19:28 445 7
Salahkah aku?
Kerap kali orang mencaciku diam-diam
"Ia cantik, jelas semua orang memujanya"
"Ia cantik, jelas semua orang ingin membantunya"

Salahkah aku?
Salahkan aku yang terlahir demikian?
Haruskah aku, menyembunyikannya.
Agar tak ada lagi yang menatapku demikian,
Penuh hasrat, penuh iri, penuh dengki

Aku si jelita
Yang kadang bingung, menatap topeng manusia
Tuluskah ia?
Jujurkah ia?
Apa maksudnya membantuku?

Mata-mata tertuju padaku
Menatapku dengan berjuta ekspresi
Menyalurkan kengerian yang meremangkan
Menyalurkan trauma dan berbagai kenangan tak mengenakan

Jadi, salahkah aku?

(Tangerang, 25 Mei 2022) 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun