Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

Iklan Diri Seorang Psikolog/Ilmuwan Psikologi Bisa Melanggar Kode Etik, Kok Bisa Sih?

9 November 2023   17:45 Diperbarui: 9 November 2023   20:20 711 0
       Setiap profesi pasti memiliki kode etik sesuai dengan profesinya masing masing tidak terkecuali seorang psikolog/ilmuwan psikologi. Seorang psikolog/ilmuwan psikologi tentunya berpedoman pada kode etik psikologi. Jadi apa sih kode etik psikologi itu? Kode Etik Psikologi Indonesia merupakan ketentuan tertulis yang diharapkan menjadi pedoman dalam bersikap dan berperilaku, serta pegangan teguh seluruh Psikolog dan kelompok Ilmuwan Psikologi, dalam menjalankan aktivitas profesinya sesuai dengan kompetensi dan kewenangan masing-masing, guna menciptakan kehidupan masyarakat yang lebih sejahtera. Keberadaan kode etik ini merupakan hasil refleksi etis yang selalu lentur dalam mengakomodasikan dan beradaptasi terhadap dinamika kehidupan masyarakat, sehingga nilai-nilai yang terkandung di dalamnya selalu mengacu pada kemutakhiran. Agar kepercayaan masyarakat semakin menguat dalam menghargai profesi psikologi, maka diperlukan kepastian jaminan perwujudan dari upaya meningkatkan kesejahteraan psikologi bagi seluruh umat manusia, yang tata nilainya dibuat oleh komunitas psikologi. Dari pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa kode etik bertujuan untuk membantu semua pihak untuk merasa nyaman  dan terlindungi ketika menggunakan jasa pelayanan dari profesi psikolog.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun