Orang dewasa tidak jarang melontarkan kalimat "malas ah belajar, soalnya membosankan". Alhasil orang dewasa hanya membaca ala kadarnya saja tanpa memperoleh esensi dari pembelajaran. Dalam istilah Jawa "mlebu kuping tengen metu kuping kiwa" yang artinya materi pembelajaran hanya sekadar masuk lewat telinga kanan dan langsung keluar dari telinga kiri tanpa adanya insight yang diperoleh. Apalagi orang dewasa juga telah melalui banyak pengalaman hidup dan mampu mengatasi permasalahan hidupnya secara mandiri yang tentunya tiap orang memiliki cara yang berbeda.
KEMBALI KE ARTIKEL