Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Kesetaraan Gender Awal Resolusi Keadilan Sosial

10 Juni 2011   07:59 Diperbarui: 26 Juni 2015   04:40 227 0
Setelah lebih dari 80 tahun Keadilan dan Kesetaraan Gender (KKG) menjadi simbol perjuangan yang ingin diraih kaum perempuan di berbagai belahan dunia manapun. KKG adalah sebuah frasa yang lekat dengan bahasa perjuangan para aktivis perempuan, kaum cendekiawan, hingga para birokrat. Gender dipahami sebagai perbedaan dan fungsi peran sosial yang dikonstruksikan oleh masyarakat, serta tanggung jawab laki-laki dan perempuan sehingga gender belum tentu sama di tempat yang berbeda, dan dapat berubah dari waktu ke waktu. Berbeda halnya dengan seks/kodrat yaitu jenis kelamin yang terdiri dari perempuan dan laki-laki yang telah ditentukan oleh Tuhan. Oleh karena itu, tidak dapat ditukar atau diubah. Ketentuan ini berlaku sejak dahulu kala, sekarang dan berlaku selamanya. Perbedaan penafsiran itulah yang acapkali menjadikan perempuan sebagi objek ketidakadilan laki-laki. Padahal secara gender posisi mereka ialah sama.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun