Kalau kita telusuri secara seksama dari awal kepemimpinan Nurdin Halid di PSSI tersebut, Pemerintah telah melakukan kesalahan yang cukup fatal sehingga berakibat seperti sekarang ini. Nurdin telah terpilih sebagai Ketua Umum PSSI pada tahun 2003. (Ia dikenal sebagai ketua PSSI yang kontroversial, dimana dia telah menjalankan organisasi dari balik terali besi penjara karena kasus korupsi).
Sebelum Statuta FIFA resmi dipakai di PSSI pada tahun 2009, mestinya Pemerintah pada waktu itu sudah memberhentikan Nurdin Halid. Namun karena waktu itu tidak adanya pengawasan dan penanganan dari Pemerintah, akhirnya Nurdin Halid berupaya mempertahankan dirinya agar dapat menjadi Ketua Umum PSSI kembali.