Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

Rekreasi Laut Sambil Berbulan Madu di Pulau Karimun Jawa

22 Mei 2013   19:54 Diperbarui: 24 Juni 2015   13:10 1412 1
Sekitar akhir minggu ketiga di bulan Desember 2012 yang lalu, saya bersama pasangan pergi liburan selepas melangsungkan resepsi pernikahan di akhir minggu sebelumnya.

Kami menumpang bus "Black Bus Community" dari terminal Rawamangun jurusan Terminal Rawamangun ke Semarang via Jepara dan menyetor dana di loket bus sebesar delapan puluh lima ribu rupiah per orang, berangkat pukul 18.00 sore dan tiba di simpang tiga Pelabuhan Kartini, Jepara pukul 08.00 pagi esok harinya.

Dari simpang tiga Pelabuhan Kartini, kami menumpang becak dengan ongkos dua puluh ribu rupiah. Sesampai di dermaga pelabuhan Kartini, kami menghubungi petugas operator wisata untuk koordinasi tiket kapal cepat dan penginapan di Karimun Jawa. Paket wisata yang kami pilih adalah paket empat hari tiga malam, hari Jumat hingga Senin. Berdasarkan rencana perjalanan (itinerary) tertera di brosur wisata, kumpul di Dermaga Tanjung Kartini, Jepara pukul 09.00 WIB.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun