Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

Riuh-rendah Kehidupan Sungai Chao Phraya

2 Juni 2011   05:53 Diperbarui: 26 Juni 2015   04:57 652 0

Berkali-kali ke Bangkok, saya tak pernah luput menengok Sungai Chao Phraya (dalam bahasa Thai แม่น้ำเจ้าพระยาMe Nam Chao Phraya). Sungai sepanjang 372 kilometer, yang merupakan paduan dari sumber sungai Ping dan Sungai Nan di Nakhon Sawan (Thailand Tengah) ini membelah kota Bangkok sebelum bermuara di Teluk Thailand.

Bagi penduduk Bangkok, sungai berair keruh selebar sekitar 250 meter ini adalah denyut kehidupan yang riuh. Tak seperti sungai-sungai di tanah air kita, sungai Chao Phraya adalah bagian dari sarana transportasi warga, dan salah satu daya pikat Bangkok dalam menggaet wisatawan asing. Tak pernah sekalipun saya bertemu turis asing di Thailand yang belum pernah berkunjung atau tidak merencanakan untuk menengok Sungai Chao Phraya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun