SAYA pernah menulis artikel berjudul: “Tenang, Ada Anies Baswedan dan Mahfud MD”. Ketika menulis artikel tersebut, saya percaya bahwa dua sosok itu adalah orang-orang baik. Orang baik biasanya sangat sulit melawan suara hati nuraninya. Ibarat pepatah, “bibit yang baik tak pilih tanah”. Maksudnya, orang baik itu ke manapun dia pergi atau di mana pun dia berada/berkumpul, akan selalu bersifat (bukan bersikap) baik.