Rasanya mimpi kurang lebih 12 tahun yang lalu kini bukan lagi mimpi. Ya, mimpi ini adalah tentang migrasi ke TV digital. Negeri ini terbilang lamban untuk melakukannya. Lihat saja sejumlah negara tetangga, seperti Singapura, Malaysia, Thailand, dan negara-negara Asia lainnya, telah menyusul negara Benua Eropa dan Amerika bermigrasi dari sistem analog ke penyiaran televisi secara digital secara penuh pada 2020 lalu.