Malam itu rasanya sendu, hujan diluar masih tampak gemersik menambah dinginnya malam. Seorang wanita masih berkutat di depan komputer mengerjakan pekerjaan yang belum juga usai. Wanita itu bernama Dewi, Niarti Dewi lebih tepatnya. Sore tadi hujan sangat deras sekali hingga ia memutuskan untuk berdiam diri tidak pulang meskipun jam kerjanya telah habis pukul lima sore tadi. Ia hanya naik motor lama merek Astea. Blackie, Motor kesayangannya itu sudah bersamanya sejak puluhan tahun yang lalu, Dewi cukup tahu diri untuk tidak memberikan beban berat untuk hidupnya yang suddah renta. Sambil menunggu hujan reda, Dewi kemudian melanjutkan pekerjaannya saja.
KEMBALI KE ARTIKEL