Ya, berhasil mengesani sebagian publik Jakarta sebagai pemimpin yang populis, alias merakyat. Dia berhasil memikat hati sebagian kelas menengah pembaca dan pemerhati berita di Jakarta. Dia sempat menjadi sorotan dengan sepak terjangnya dalam pemberitaan itu. Apalagi setelah resmi dicalonkan sebagai Cagub berpasangan dengan Cawagub Ahok. Jokowi naik Kopaja, jadi berita. Jokowi naik bus way, jadi berita. Jokowi jalan-jalan ke Blok M, jadi berita. Jokowi nongkrong di Gang Potlot, juga jadi berita, bahkan dibesar-besarkan.