Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Mencintai Bahasa Indonesia

8 Desember 2020   19:42 Diperbarui: 8 Desember 2020   19:57 78 0
Bahasa Indonesia merupakan identitas bangsa Indonesia. Bahasa Indonesia memiliki peran penting dalam sejarah bangsa Indonesia. Dalam perkembangannya, bahasa Indonesia menjadi bahasa nasional sekaligus bahasa pemersatu bangsa. Hal ini dapat dilihat dari kehidupan bangsa Indonesia itu sendiri dalam berkomunikasi dengan latar daerah yang berbeda. Contohnya suku Minang mencoba berkomunikasi dengan suku Jawa. Mereka tidak menggunakan bahasa daerah masing-masing melainkan menggunakan bahasa Indonesia. Karena bahasa Minang belum tentu dimengerti oleh suku Jawa begitupun sebaliknya. Dengan demikian, bahasa Indonesia menjadi perantara mereka dalam berkomunikasi.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun