Pasar di daerah Medokan Ayu, Surabaya dinilai telah menghambat lalu lintas di daerah tersebut. Pasar yang telah ada sejak bertahun-tahun lalu ini merupakan salah satu sumber penghasilan penduduk sekitar, namun penempatan pasar yang dekat dengan jalan dan berdesakan menimbulkan kemacetan setiap pagi. Untungnya pasar ini terletak di jalan yang bukan merupakan jalan raya, sehingga tidak menimbulkan kemacetan parah. Menurut pernyataan seorang warga Medokan Ayu meski pasar ini menghambat lalu lintas, tapi pedagang pasar ini sudah memiliki izin untuk berjualan dari pemerintah daerah setempat.