Mohon tunggu...
KOMENTAR
Inovasi

Pengelolaan Pendaftaran CPNS Amburadul

23 Agustus 2014   18:31 Diperbarui: 18 Juni 2015   02:46 115 0
Kebetulan sekitar bulan ini dan 1 bulan kedepan, Ujian CPNS akan diadakan. Pihak pemerintah melalui situsnya, menpan, sudah mengeluarkan informasi seputar penerimaan CPNS nya, berapa formasi, lowongan CPNS baru yang akan diterima dan juga info seputar tata cara pendaftaran, dan pelaksanaan ujian itu sendiri.

Saya gak ikut ujian CPNS, krn emang gak pingin jd PNS.hehe.. Satu yang saya sayangkan ialah amburadulnya info penerimaan CPNS itu sendiri. Tidak terintegrasi, berantakan. Atau dengan kata lain tidak ada satu website portal sentral yang bisa digunakan oleh masyarakat indonesia untuk mengakses informasi seputar formasi CPNS yang tersedia, baik dari segi instansi pemerintahan, maupun daerah asal; provinsi, kota, ataupun kabupaten yang membuka lowongan.

Semua informasinya berserakan dimana-mana.haha.. contohnya aja: kemarin saya bantu teman saya untuk cari lowongan cpns untuk kementerian pertanian. Untuk bisa sampai ke situs resminya, kami harus cari gugling, keliling sana sini, tab browser sampai penuh, sebelum sampai ke situs tujuan. Kadang alokasi udah resmi di keluarkan, tapi rinciannya malah belum tersedia.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun