Satelit yang di beri nama Mangalyaan atau bernama resmi Mars Orbiter Mission itu, telah membuat bangga masyarakat india. Hal itu di ungkapkan langsung oleh perdana menteri india, Narendra Modi. Yang mengatakan india telah berhasil mencapai sesuatu yang hampir mustahil di lakukan.
Kini, india telah mengejutkan seluruh dunia. Pasalnya, dari 51 misi yang dilakukan di dunia, hanya 21 misi yang berhasil mencapai planet mars, salah satu di antaranya adalah india.
Kondisi ekonomi india yang tidak lebih baik dari indonesia, ternyata mampu melebihi pencapaian yang tidak mungkin bisa di lakukan oleh indonesia. Hebatnya lagi, pengiriman satelit Mangalyaan ini tercatat sebagai ekspedisi satelit termurah yang pernah menuju planet mars. India hanya mengeluarkan dana sebesar 4,5 milyar rupee atau setara dengan 881,7 milyar rupiah. Bahkan lebih murah dari biaya pembuatan film hollywood.
Tidak mudah bagi satelit robotik Manglyaan ini untuk mencapai orbit planet mars. Terhitung perjalanan satelit Mangalyaan telah memakan waktu 10 bulan sejak di luncurkan pada 5 november 2013 lalu.
So, semoga pencapaian india ini, bisa memberikan motivasi bagi negeri kita indonesia....bahwa untuk membanggakan nama bangsa, tidak bisa di batasi oleh biaya dan kondisi ekonomi saja.. tapi membutuhkan cita-cita dan perjuangan yang gigih untuk mewujudkan mimpi-mimpi...