Kesehatan mental menjadi fondasi penting bagi perkembangan akademik dan sosial siswa. Salah satu faktor yang mempengaruhi kesehatan mental ini adalah lingkungan belajar. Lingkungan belajar merupakan segala sesuatu yang ada disekitar siswa yang mempengaruhi proses pembelajaran mereka. Belajar yang positif dapat meningkatkan kesejahteraan dan kedamaian psikologis siswa sedangkan lingkungan belajar yang buruk dapat memicu stres, kecemasan, hingga gangguan mental yang lainnya. Memahami hubungan antara lingkungan belajar dan kesehatan minta sangat penting untuk menciptakan suasana belajar yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan siswa secara menyeluruh.
KEMBALI KE ARTIKEL