Sudah hampir satu setengah tahun ini di Indonesia dihebohkan dengan virus yang bernama covid-19, virus covid-19 ini rupanya sangat cepat menyebar dikarenakan dapat tertular dari udara, partikel kecil yang keluar dari mulut, dan benda. Covid-19 menyerang sistem pernapasan sehingga dapat membuat manusia merasa sesak. Pada saat awal virus covid-19 ini masuk ke Indonesia semua kegiatan masyarakat masih dapat berjalan baik-baik saja, namun semakin hari masyarakat Indonesia makin banyak yang terpapar virus ini sehingga data perharinya selalu menunjukkan peningkatan pada kasus covid-19. Di pertengahan bulan Maret tahun lalu pemerintah sudah mulai melakukan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) dengan tujuan untuk menstabilkan keadaan di Indonesia.
KEMBALI KE ARTIKEL