Mohon tunggu...
KOMENTAR
Lyfe Artikel Utama

Kisah Si Cantik dan Si Buruk Rupa

18 Maret 2017   06:56 Diperbarui: 19 Maret 2017   00:00 3821 12
Berbagai versi kisah Si Cantik dan Si Buruk Rupa, atau lebih dikenal dengan Beauty and The Beast, telah diangkat menjadi film baik itu berdurasi panjang maupun serial. Saya sendiri pertama kali menonton film yang berangkat dari roman klasik Prancis ini melalui tayangan di televisi sewaktu saya masih duduk di bangku SD, berupa sebuah film durasi panjang yang dibintangi oleh aktor dan aktris Amerika Serikat. Berhubung sudah lama sekali, saya sudah tidak terlalu ingat kecuali wajah buruk rupa sang pangeran dan ajakan makan malamnya kepada sang Puteri berulang-ulang setiap malam, « would you come to dinner with me ? ». Selain itu, ada pula versi serialnya yang juga diproduksi di Amerika Serikat, dengan pemain wanita dibintangi Linda Hamilton, mantan istri James Cameron yang sering menyutradarai film box office. Digambarkan bak superman, The Beast atau si pangeran buruk rupa selalu menyelamatkan sang tokoh wanita dari berbagai ancaman berkat wajah buruk rupa dan tenaganya yang luar biasa sehingga sanggup membuat orang takut (kecuali ya Belle sendiri).

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun