Pendidikan merupakan tonggak terpenting dalam kemajuan suatu bangsa. Ketika tantangan global menjadi semakin kompleks,  pendidikan berkualitas adalah kunci untuk mempersiapkan generasi masa depan  menghadapi  perubahan dan membangun masyarakat yang lebih baik. Peran teori pembelajaran sangat penting dalam upaya peningkatan mutu pendidikan. Artikel ini mengkaji bagaimana penerapan teori pembelajaran dapat memberikan landasan yang kokoh untuk mengembangkan strategi pembelajaran yang efektif dalam meningkatkan prestasi siswa. Teori pembelajaran memberi pendidik kerangka kerja yang berharga untuk memahami bagaimana proses pembelajaran terjadi. Tiga pendekatan utama yang umum digunakan adalah teori kognitif, teori konstruktivis, dan teori sosial.
KEMBALI KE ARTIKEL