Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Peran Muhammadiyah dalam Menghadapi Globalisasi

24 November 2022   11:00 Diperbarui: 24 November 2022   11:02 2147 0
Muhammadiyah dengan konsistensi ideologi Al-Ashr tidak berhenti menjadi penyangga ranah pendidikan dan kesehatan bangsa Indonesia lewat ribuan institusi pendidikan dan ratusan klinik dan rumah sakit yang tersebar di seluruh pelosok negeri. Mengakarnya aspek gerakan islam yang sosial, transformatif, dan pada konteks tertentu juga politis, tentu dilandasi oleh sebuah kerangka ideologi yang kuat. Dan, atas dasar kerangka ini jugalah Muhammadiyah merespon arus globalisasi dan perkembangan teknologi dan informasi dengan turut andil menjadi pemain di dalamnya. Hal tersebut sesuai dengan salah satu identitas muhammadiyah yang menjelaskan bahwa Muhammadiyah adalah organisasi yang melakukan pembaharuan dan memurnikan kembali ajaran Islam dengan mengikuti perkembangan zaman yang ada, agar tidak muncul spekulasi bahwa hal – hal yang tidak pernah dikerjakan atau dicontohkan oleh Nabi Muhammad itu bid’ah. Tatanan nilai inilah yang dijadikan pijakan Muhammadiyah dalam merespon formasi globalisasi tidak hanya sebagai pengamat atau penonton namun juga sebagai pemain melalui partisipasi aktif individu ataupun  lembaga naungan Muhammadiyah di berbagai isu internasional seperti keterlibatan Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) dalam berbagai forum disaster management di tingkat global, kerja sama PP Muhammadiyah dan kampus-kampus Muhammadiyah dengan berbagai universitas di Eropa, US, Asia, Australia, hingga Afrika, dan juga melalui pengembangan cabang Muhammadiyah di banyak negara di berbagai belahan dunia.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun