Kemajuan zaman diiringi dengan majunya teknologi di era digital saat ini membuat manusia menjadi dipermudah dalam melakukan pekerjaannya. Salah satu contoh dari pengaplikasian teknologi dalam era digital saat ini adalah diciptakannya suatu kecerdasan buatan berupa Al (Artificial Intelligence) yakni teknologi hasil buatan manusia yang digunakan untuk pemecahan masalah, pembuatan pola, maupun menggantikan pekerjaan manusia. AI didesain sesuai dengan apa yang manusia inginkan entah untuk membantu pekerjaan maupun untuk sekedar hiburan. Kehadiran AI telah terbukti membantu aktivitas manusia dalam kehidupan sehari-hari. Bahkan, AI disebut sebagai penyaing manusia karena kinerjanya yang cukup membantu menyelesaikan segala permasalahan dengan kinerja yang sangat mirip dengan manusia atau bahkan lebih.
KEMBALI KE ARTIKEL