Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

SK Baru MENHUMKAM, PGRI Pimpinan Unifah Rosyidi dan Dudung Abdul Kadir

7 April 2024   08:10 Diperbarui: 7 April 2024   08:12 4082 5
SK Baru MENHUMKAM,PGRI Pimpinan Unifah Rosyidi

Oleh Didi Suprijadi
Ketua Majelis Pertimbangan Organisasi KSPI

Jumat sore, ayah didi dapat kesempatan diundang Buka puasa bersama ( Bukber) PB PGRI, melalui aplikasi WhatsApp messenger oleh kantor sekretariat PB PGRI mba Indah.

Bahwa Jumat sore 5 April 2024 pukul 17.00 diundang Buka puasa bersama dengan anggota PB PGRI bertempat di gedung Guru Indonesia jalan Tanah Abang lll nomor 24 Jakarta Pusat.

Seperti layaknya undangan buka puasa bersama di bulan Ramadhan, tentu hadir harus tepat waktu, ayah didi setelah sholat ashar berangkat dari rumah honorer ayah didi di Jatinegara kaum menuju tempat acara dengan berpakaian muslim tentu nya. Tepat pukul 17 00 ayah didi sudah tiba di tempat acara, walaupun dalam perjalanan dari rumah ke PB tersendat akibat aksi Bela Palestina didepan Kedubes Amerika Serikat jalan Merdeka Selatan. Sebelum acara dimulai terlihat di kursi tempat duduk sudah hadir anggota PB PGRI baik  kepengurusan yang lama maupun kepengurusan yang baru.

Terlihat sedikit aneh setelah ayah didi melihat banyak undangan yang tidak dikenal  duduk berbaris di kursi bagian belakang. Setelah ayah didi perhatikan dan amati, ternyata itu undangan temen temen rombongan insan pers yang tergabung dalam Forum Wartawan Bidang Pendidikan ( Fortadik). Dari beberapa anggota Fortadik masih ada yang masih kenal, terutama anggota Fortadik yang lama dan senior, sedangkan sekarang Fortadik diisi oleh wartawan wartawan muda, yang ayah didi sendiri belum mengenal nya satu persatu.

Kehadiran temen temen insan pers dalam acara buka puasa  bersama di PB PGRI rupanya sengaja diundang untuk memberikan berita gembira tentang adanya surat keputusan Menteri Hukum dan HAM melalui Dirjen  Administrasi Hukum Umum ( AHU) yang baru.

Dalam sambutan arahan pembukaan acara buka puasa bersama tersebut, Ketua Umum PB PGRI masa bakti XXIll hasil Kongres XXlll bulan Maret 2024 , Unifah Rosyidi mengatakan bahwa, telah diterbitkan oleh Kementerian Hukum dan HAM RI atas perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga PGRI serta susunan  PB PGRI periode 2024 - 2029.

Surat Keputusan nomor AHU - 0000332. AH.01.08. tahun 2024, tentang Persetujuan Perubahan Perkumpulan Persatuan Guru Republik Indonesia, Adalah SK baru MENHUMKAM untuk PGRI.

SK ini menggantikan SK MENHUMKAM yang lama  yaitu, Surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM Nomor: AHU-0001597.AH.01.08. TAHUN 2023, Tanggal 20 November 2023. TENTANG PERSETUJUAN PERUBAHAN PERKUMPULAN PERSATUAN
GURU REPUBLIK INDONESIA.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun