Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Angkatan XVII Universitas Islam Nahdlatul Ulama jepara mengadakan kegiatan sosialisasi pencegahan kawin anak yang melibatkan PR IPNU/IPPNU Desa Teluk Wetan. Acara ini berlangsung pada tanggal 2 Agustus 2024, di Gedung NU Teluk Wetan yang dihadiri oleh pelajar, remaja desa, serta perangkat desa setempat. Tidak hanya itu, kegiatan ini juga menghadirkan narasumber dari Duta Generasi Berencana (GenRe) Kabupaten Jepara, M. Miftah Farid.
KEMBALI KE ARTIKEL