Akhir pekan ini, saya memilih untuk tinggal di rumah dan bersantai. Udara kota Shanghai yang mulai di kunjungi angin dingin sebagai pertanda awal Winter menambah kuat alasan untuk tidak bepergian keluar.
Untuk mengisi waktu luang, saya menonton saluran televisi kabel berlangganan. Ketika membuka channel HBO terdapat sebuah film serial berjudul Serangoon Road. Film ini sudah lama saya ingin menontonnya karena iklan yang cukup gencar di HBO. Selain itu di film ini juga terdapat seorang aktor muda Indonesia yang turut serta. Aktor tersebut adalah Aryo Bayu.