Proses revitalisasi melibatkan perbaikan permukaan lapangan, pengecatan ulang garis lapangan, dan pemasangan net baru. Selain itu, mahasiswa juga membersihkan area sekitar lapangan untuk menciptakan lingkungan yang lebih nyaman dan aman bagi pengguna.
Gandon Voli Club merupakan tim voli perwakilan dari Dusun Gandon yang ada di Desa Banjarsari dalam hal perlombaan olahraga Voli antar dusun hingga perlombaan Pekan Olahraga antar Desa. Tebentuk ditahun 2010, Gandon Voli Club saat ini beranggotakan 20 anggota terdiri dari umur 13 tahun sampai 50 tahun.
Ketua Gandon Voli Club, Supriyono, mengapresiasi inisiatif para mahasiswa KKN. "Dengan adanya revitalisasi lapangan voli ini, semoga kedepanya akan lebih bersemangat lagi latihan volinya sehingga, lalu bisa memberikan motivasi sehingga membangun semangat yang lebih untuk mengikuti perlombaan voli seterusnya" ungkapnya.