Sama seperti Taxi Driver season 1, pada season 2 ini pemainnya masih sama. Squad Rainbow Taxi yang berpisah pada season 1 untuk mengejar cita-citanya masing-masing akan kembali menjalankan misi balas dendam.
Pemimpin Rainbow Taxi, yakni Jang Sung Chul (Kim Eui Sung) sempat dipenjara atas misi balas dendam yang melanggar hukum di season pertama.
Di episode pertama Taxi Driver Season 2 ini, diceritakan hanya Kim Do Ki (Lee Je Hoon) yang masih berada di Taxi Rainbow.
Adapun misi balas dendam pertama di season kedua ini adalah mencari seoarang pemuda yang pamit meninggalkan rumah untuk kuliah di luar negeri.
Awalnya, sang pemuda bernama Lee Dong Jae selalu mengabari ayahnya dengan cara menelepon. Akan tetapi, sudah 15 hari sang ayah tidak menerima teleponnya.
Sang ayah yang khawatir mendapati bahwa sang anak berbohong. Lee Dong Jae tidak ke luar negeri untuk kuliah, melainkan untuk bekerja.
Ayah yang putus asa mengetahui bahwa anaknya tersebut pergi ke Vietnam untuk bekerja. Namun, sesampainya di sana ia tidak menemukan apa-apa.
Mengetahui ada yang mencurigakan di tempat kerja anaknya tersebut, sang ayah melaporkan Lee Dong Jae ke polisi sebagai orang hilang.
Namun, laporannya tersebut tidak dapat ditindaklanjuti karena Lee Dong Jae dianggap sudah dewasa untuk menjalani hidup sendiri.
Saat dirinya sudah putus asa mencari sang anak, akhirnya ayah Lee Dong Jae meminta bantuan Rainbow Taxi untuk mencari anaknya tersebut.
Apakah Kim Do Ki dan teman-temannya akan mampu mempertemukan kembali sang ayah dan anaknya?