Bercerita atau berkeluh kesah di Twitter itu bagi sebagian orang menyenangkan. Aku kadang-kadang melakukannya sih. Aku suka cerita tentang film atau musik yang kudengar walau aku tahu hanya yang sedang iseng saja membaca cuitanku. Tapi aku senang-senang saja, ibarat sudah lega bercerita. Dibaca tidaknya aku tak begitu peduli.
Hanya memang tak semua hal kuceritakan di Twitter dan medsos lainnya. Hanya hal-hal ringan. Seperti suka duka ketika mengikuti tantangan samber THR. Oh iya akunku @dewi_puspa00.