Mohon tunggu...
KOMENTAR
Kurma Pilihan

Toppoki Telur Ceplok dan Cendol Istimewa untuk Santapan Berbuka

17 April 2021   19:23 Diperbarui: 17 April 2021   19:27 1101 7
Pasangan hari ini sedang pergi. Sifat malasku pada akhir pekan ini juga kumat, inginnya santai dan bermain dengan para kucing. Akhirnya pilihan menu berbuka yang gampang-gampang dan praktis. Masaknya kurang dari 30 menit

Pilihan menu hari ini adalah sesuatu yang mudah diolah dan tersedia bahannya di kulkas. Ada toppoki alias kue beras dengan saus kental asam manis. Juga ada bahan cendol, santan, dan gula aren.

Toppoki Telur Ceplok
Yuk kita mulai. Untuk toppoki telur ceplok bahannya hanya satu bungkus toppoki instan, air 100 mililiter, dan telur satu butir. Caranya, panaskan minyak kelapa di atas wajan. Pecahkan telur untuk membuat telur ceplok. Taburkan sedikit garam. Tunggu hingga matang dan lalu tiriskan.

Di wajan sebelah, didihkan air lalu masukkan saus dan bumbu. Kemudian tambahkan toppoki. Aduk saus dan bumbu hingga tercampur rata dan mengental.

Setelah kue beras matang dan saus mengental maka siap dihidangkan. Taruh di atas piring dan tambahkan telur ceploknya. Sayang nggak ada sawi hijau di kulkas. Pasti tampilannya lebih menarik dan rasanya lebih segar  

Oke untuk hidangan toppoki sudah siap. Kini waktunya memasak cendol.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun