Mohon tunggu...
KOMENTAR
Lyfe Pilihan

Mengenang Acara-acara Keren di NET.TV

27 November 2020   23:41 Diperbarui: 27 November 2020   23:51 379 8

Awal-awal kehadirannya NET. TV menggebrak dengan tampilan dan acaranya yang beda. Sayangnya entah kenapa kemudian NET. TV seperti kehilangan arah dan kemudian acaranya terasa tak karuan. Ketika kemudian acara andalan mereka satu-persatu menghilang, muncullah desas-desus tentang kondisi keuangan mereka, sehingga ketika ada kabar gugatan pailit, hal tersebut tak lagi mengejutkan.

NET. TV tahun ini baru berusia tujuh tahun. Usia yang tergolong muda jika dibandingkan stasiun teve lainnya. Dulunya NET. TV adalah Spacetoon yang banyak menampilkan film kartun, kemudian berganti nama dan berubah segmen.

Dengan slogan "Televisi Masa Kini", NET. TV berupaya membidik segmen anak muda. Tampilan grafisnya memang oke, HD, sehingga visualnya nampak jernih. Acaranya juga menggebrak di awal-awal, meski kemudian konsep acaranya menjadi acara serba talk show yang konsepnya mirip-mirip, sehingga lama-kelamaan membosankan.

Ya, dulu aku masih suka menonton NET. TV karena beberapa program acaranya menarik. Mungkin sekitar tiga tahun belakangan ini aku makin jarang menontonnya.

Nah, berikut program acara NET. yang berkesan. Siapa tahu jika stasiun ini bangkit bisa kembali menayangkan acara ini lagi atau setidaknya kualitasnya menyamainya.

Indonesian Choice Awards
Indonesian Choice Awards adalah acara ulang tahunnya NET. yang jatuh pada 26 Mei, sekaligus memberikan penghargaan ke sejumlah kategori seperti film dan musik. Konsep panggungnya selalu meriah. Megah dan unik. Selalu saja ada sesuatu yang baru dan menarik.

Acara ini bertabur bintang terkenal. Mereka juga pernah mengundang bintang terkenal mancanegara seperti Carly Ray Jepsen, Ne-Yo, Demi Lovato, Jessie J, Robin Thicke, Hailee Steinfeld, dan Craig David.

Sayangnya acara ini sejak tahun 2019 tak tayang. Padahal ini acara yang selalu dinanti dari NET.

Tetangga Masa Gitu
"Tetangga Masa Gitu" adalah sinetron drama komedi sitkom yang lumayan menghibur. Ceritanya tentang dua pasangan suami istri yang kontras. Yang satu pasangan suami istri yang baru menikah dan begitu mesra setiap harinya. Dan tetangganya adalah pasangan yang sudah menikah bertahun-tahun dan suka seenaknya.

Pasutri yang sudah lebih dari sepuluh tahun menikah, Angela dan Adi diperankan secara apik oleh Sophia Latjuba dan Dwi Sasono. Sedangkan pasutri yang baru menikah, Bintang dan Bastian dimainkan kompak oleh Deva Mahenra dan Chelsea Islan.

Ceritanya berpusat pada keseharian. Adi suka seenaknya bertamu ke tetangganya membuat Bintang dan Bastian jadi tak nyaman. Peran Dwi Sasono sebagai Mas Adi yang egois slengekan ini begitu melekat di penonton. Alhasil jika ada adegan ia di bioskop penonton pun tertawa. Ketika ia berperan sebagai dokter ataupun calon suami Kartini, para penonton langsung terpingkal-pingkal melihatnya.

Berpacu dalam Melodi
Acara ini dulu begitu populer di TVRI. Diciptakan oleh Ani Sumadi, acara ini kondang sebagai cerdas-cermat bidang musik dengan pemandunya adalah Koes Hendratmo.

NET. kemudian menayangkan acara ini dengan format yang lebih fresh. Pembawa acaranya adalah vokalis Naif, yaitu David Bayu Danangjaya.

Aku suka menonton acara ini karena bisa nambah wawasan tentang musi, baik ketika dipandu om Koes maupun David Naif. Oh iya pada Liga KOMiK 2020, ada sesi lomba yang terinspirasi dari acara ini.

Breakout
Breakout adalah acara musik yang dipandu Boy Williams. Aku paling suka ketika ia berduet dengan Sheryl Sheinafia karena Sheryl pandai mengcover lagu dengan gitarnya. Ia pandai bermain gitar dan suaranya juga merdu.

Acara ini menarik hanya ada tanya tanya dan kontroversi tentang asal-muasal video klipnya. Apakah video klipnya hanya diambil dari YouTube ataukah mereka mendapatkan ijinnya langsung dari perusahaan rekaman.

The Remix
The Remix adalah ajang kompetisi musik dengan genre EDM (electronic dance music). Di sini tim terdiri atas duo atau grup, satu penyanyi yang cukup bekan dan kontestan yang akan me-remix lagu.

Ini merupakan acara adaptasi. Meski bukan acara original, acara ini sungguh menarik, jarang kulewatkan tiap episodenya. Komposisi musiknya juara dan tatanan panggungnya keren. Juri-jurinya juga pas, ada Titi Rajo Bintang, Addie M.S, Winky Wiryawan, Maia Estanty dan juri tamu Adib Hidayat.

Bagian yang menarik waktu musim pertama. Pertarungan Monostereo dan SoundWave sungguh seru, apalagi ketika kemudian Monostereo menemukan titik baliknya dan menjadi lebih unggul.

Acara NET. TV lainnya yang juga bagus dan sesekali kutonton adalah Chef's Table tentang memasak, Just Duet tentang ajang menyanyi yang menduetkan kontestan dengan juri, dan
iLook tentang serba-serbi fesyen yang dipandu Kimmy Jayanti.

Wah kalau misalkan NET. bisa bangkit sebaiknya kembali fokus dengan acara-acaranya yang berkualitas. Atau juga bisa fokus menjadi TV olah raga karena jarang TV yang fokus menayangkan acara-acara olah raga, sementara peminat acara ini terbilang besar. Sepertinya NET. juga telah memulainya jika menilik beberapa acara olah raga tayang di NET.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun